Visi dan Misi
Visi Institusi
Menjadi Perguruan Tinggi Farmasi yang Berlandaskan Nilai Islam dan Berdaya Saing di Tingkat Nasional Tahun 2028
Misi Institusi
- Mengembangkan pendidikan yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi untuk menghasilkan lulusan yang berkompetensi tepat guna, berdaya saing, dan berkarakter islami;
- Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kefarmasian guna mendorong kemandirian masyarakat.
Tujuan Institusi
- Menjadikan Akademi Farmasi Yarsi Pontianak sebagai perguruan tinggi yang dapat menegakkan nilai-nilai islami dan mampu bersaing di tingkat nasional;
- Menghasilkan lulusan yang berkompetensi tepat guna, berkarakter islami dan berdaya saing di tingkat nasional melalui pendidikan berkualitas, yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi (IpteK);
- Menghasilkan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui penelitian yang berkualitas di bidang farmasi dalam rangka mendukung kemandirian masyarakat;
- mewujudkan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi dalam rangka mendukung kemandirian masyarakat.